-->

7 Cara Agar Tidak Tertipu Belanja Online Shop di Instagram

Saat ini belanja online menjadi sebuah alternatif pilihan dalam transaksi. Belanja online banyak dilakukan karena dianggap sangat praktis dan mudah dibandingkan belanja secara konvensional. Salah satu media sosial yang sering dijadikan tempat transaksi adalah Instagram. Namun, adanya "oknum" yang tidak bertanggung jawab membuat belanja online di Instagram banyak dimanfaatkan untuk modus penipuan. Lalu bagaimanakah cara agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram?

Membahas mengenai cara agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram menyangkut berbagai macam aspek yang perlu diwaspadai. Namun terkadang meski sudah waspada, penipu lebih cerdik dalam mencari kesempatan untuk mengelabuhi mangsanya. Kasus penipuan online seperti ini  sudah banyak memakan korban dengan berbagai jumlah kerugian. Mulai dari yang terkecil, puluhan hingga ratusan ribu. Hingga terbesar dengan jumlah puluhan bahkan ratusan juta rupiah.

7 Cara Agar Tidak Tertipu Belanja Online Shop di Instagram

Mengalami penipuan adalah hal yang sangat tidak enak. Terlebih jika kita ditipu pada saat belanja online. Alih-alih ingin menunggu barang yang sudah dibayar sampai rumah, ternyata barang yang dipesan malah tidak pernah tiba ditangan. Selain kecewa karena uang yang hilang, kita juga akan kecewa karena sudah menunggu barang berhari-hari tapi hasilnya nihil. Maka dari itu sangat perlu waspada agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram.

Cara Menghindari Penipuan Saat Belanja Online di Instagram

Agar lebih nyaman dalam berbelanja online, sebaiknya kamu lebih waspada terhadap segala kemungkinan yang akan terjadi. Hal ini ditujukan supaya kamu tidak menjadi korban berikutnya. Lebih baik cegah segala macam bentuk penipuan online yang bersifat merugikan. Berikut ini adalah beberapa cara agar terhindar dari kasus penipuan saat belanja online di sosial media. Silahkan disimak baik-baik ya.

Cek Kredibilitas Nomor Rekening

Cara pertama yang bisa kamu lakukan agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram adalah dengan melakukan cek terhadap nomor rekening penjual. Silahkan periksa apakah nomor rekening tersebut memiliki track record yang buruk atau tidak sebelum kamu transfer pembayarannya. Kamu bisa cek itu adalah rekening penipu atau bukan dengan bantuan beberapa website penyedia laporan penipuan online seperti cekrekening.id atau kredibel.co.id. Kamu bisa cek rekening penjual disana terlebih dahulu.

Waspada Dengan Bank Yang Digunakan

Seorang penjual online yang benar-benar berbisnis pasti menyediakan satu atau beberapa rekening yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia seperti bank BRI, bank BNI, Bank BCA, Bank Mandiri dan sejenisnya. Ini adalah salah satu fasilitas mendasar demi kemudahan dan kenyamanan pembeli. Namun, kamu wajib waspada jika penjual tersebut menggunakan akun rekening bank yang sangat jarang dipakai oleh masyarakat Indonesia pada umumnya. Waspadai ini agar kamu tidak tertipu belanja online shop di Instagram.

Teliti Terlebih Dahulu Testimoninya

Testimoni adalah salah satu alat promosi yang paling sering dipakai oleh pedagang online untuk menarik kepercayaan dari para pembeli. Namun terkadang penipu juga memakai cara yang sama untuk mengelabuhi pembeli. Mereka memanfaatkan testimoni palsu yang dibuat sendiri agar calon korban percaya. Jadi, lebih baik kamu teliti terlebih dahulu testimoni yang tertera supaya tidak tertipu oleh penjual. Biasanya testimoni yang asli akan mencantumkan akun sosial media pembeli.

Perhatikan Setiap Komentar Yang Masuk

Salah satu cara mudah yang bisa buat kamu tidak tertipu belanja online shop di Instagram adalah dengan memperhatikan setiap komentar yang masuk pada feed penjual online. Penjual yang kredibel biasanya lebih sering mendapat respon positif dari para pelanggannya. Kamu bisa cek komentar-komentar ini pada setiap produk yang di upload. Namun jika menemukan beberapa keluhan penipuan atau komentar dimatikan, sebaiknya kamu waspada.

Jangan Tergiur Harga Yang Tidak Wajar

Membeli barang dengan harga lebih miring daripada tempat lain memang sangat menarik. Apalagi dengan iming-iming promo atau diskon yang menggiurkan. Tunggu dulu! Kamu juga harus waspada dengan yang seperti ini. Terkadang ini hanyalah akal bulus dari penipu untuk menarik calon korbannya. Cara ini lebih banyak dipakai oleh penipu karena dianggap lebih cepat mengelabuhi korban. Karena pada dasarnya seorang pembeli akan kalap terhadap harga barang yang sangat murah.

Baca Juga:
  1. 10 Cara Aman Belanja Online di Instagram
  2. Cara Mudah Mendapatkan Gratis Ongkir Untuk Pembeli Saat Belanja di Shopee
  3. Inilah 9 Cara Belanja di Shopee Agar Aman dan Menguntungkan

Jumlah Follower Bukan Tolak Ukur

Hal lain yang tak kalah penting agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram adalah dengan memeriksa followernya. Follower terkadang memang tidak dapat dijadikan sebagai tolak ukur apakah itu penipu atau bukan. Terkadang penipu memang memanfaatkan akun dengan jumlah follower banyak namun semuanya bukan organik alias bot. Maka dari itu, sebaiknya kamu lihat juga siapa saja akun yang mengikuti penjual online tersebut satu per satu. Jika banyak akun yang tidak aktif, sebaiknya hati-hati.

Periksa Alamat Toko Tersebut

Cara terakhir agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram adalah dengan memeriksa alamat toko tersebut. Memang tidak semua online shop harus memiliki toko fisik. Namun kamu juga jangan ragu untuk memastikan alamat asli toko tersebut dan darimana pengirimannya. Terlebih jika kamu akan melakukan transaksi dengan jumlah yang besar. Tentu sayang jika uang tersebut lenyap begitu saja oleh penipu.

Penutup

Itulah beberapa cara agar tidak tertipu belanja online shop di Instagram. Sebagai pembeli yang baik tidak ada salahnya jika kita lebih waspada dan berhati-hati dalam belanja online. Mengingat banyaknya penipu dengan berkedok online shop yang bisa kita temui di berbagai platform sosial media salah satunya Instagram. Karena penipu lebih cerdik, terkadang meskipun kita sudah lapor ke bank penyedia rekening atau pihak berwajib namun tidak membuahkan hasil alias uang kita lenyap.

7 Cara Agar Tidak Tertipu Belanja Online Shop di Instagram