-->

12 Bisnis Kerajinan Tangan Unik Yang Menjanjikan

Setiap pelaku usaha dituntut untuk kreatif dalam menciptakan produk. Semakin unik produk yang ia buat, maka potensi  untuk memenangkan persaingan dengan para kompetitor juga semakin tinggi. Salah satu usaha kreatif yang saat ini banyak dikembangkan adalah bisnis kerajinan tangan unik yang menjanjikan. Seperti yang sudah kita ketahui bersama, kerajinan tangan adalah kemampuan yang sudah dibekalkan kepada anak melalui pelajaran di sekolah bahkan sejak masih duduk di bangku taman kanak-kanak.

Bekal masa kecil ini ternyata sangat dirasakan manfaatnya ketika seseorang sudah mencapai umur dewasa. Terciptanya produk-produk kerajinan tangan yang unik, merupakan salah satu keberhasilan pengembangan kreatifitas ketika seseorang masih dalam usia dini. Dengan diasahnya kreatifitas seseorang sejak masih kecil, ketika dewasa mereka akan mampu menciptakan sesuatu yang unik penuh dengan kreatifitas. Terlebih, ciptaan tersebut mampu menjadi produk yang dapat digunakan untuk meraup keuntungan dalam bisnis.

Saat ini bisnis kreatif menjadi salah satu usaha yang sangat menjanjikan. Kenapa bisa dibilang menjanjikan? Karena jika kita berkaca pada fakta, ternyata banyak diluar sana pengusaha-pengusaha yang sukses dengan produk kerajinan tangan unik yang mampu menembus pasar nasional bahkan internasional. Inilah salah satu bukti bahwa dengan modal kreatifitas tinggi, seseorang dapat menciptakan produk yang dapat membawanya menjadi pebisnis yang sukses.

12 Produk Kerajinan Tangan Unik Dengan Nilai Jual Tinggi

Setiap orang memiliki kreatifitas. Tinggi rendahnya kreatifitas tergantung pada cara mengasahnya. Bagi mereka yang memiliki kreatifitas tinggi, dapat memanfaatkan kemampuannya untuk berkreasi serta menciptakan produk yang mampu bersaing. Dengan memanfaatkan bahan baku yang ada di sekitar, seseorang dapat membuat produk kerajinan tangan unik yang menjanjikan. Berikut ini adalah 12 produk kerajinan tangan unik dengan nilai jual tinggi.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Kertas Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Kertas Bekas
Limbah kertas bekas adalah bahan yang mudah hancur dan sering diabaikan keberadaannya karena dianggap tidak memiliki manfaat. Namun anggapan buruk ini keliru. Jika kertas bekas berada ditangan orang-orang yang kreatif, maka akan menghasilkan sebuah karya yang bernilai ekonomis. Dengan menggunakan teknik khusus dan ide kreatif, limbah kertas dapat dijadikan sebagai bahan baku pembuatan berbagai macam kerajinan tangan unik seperti tas belanja, keranjang, tempat buah, vas bunga dan lain sebagainya. Dengan segala keunikannya, produk ini menjadi sebuah barang dengan harga yang cukup tinggi.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Ban Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Ban Bekas
Siapa sangka, ban bekas yang dulu keberadaannya cuma dibuang dan dibakar namun kini bisa diubah menjadi perabotan rumah tangga yang bernilai jual tinggi. Beberapa buah ban mobil bekas bisa menjadi satu set furniture unik yang bisa digunakan untuk mempercantik ruang tamu. Produk ini dapat menjadi kerajinan tangan yang banyak diminati pembeli karena keunikannya. Selain memiliki estetika, produk semacam ini juga memiliki masa yang cukup panjang mengingat bahannya yang terbuat dari karet. Jaman sekarang, orang-orang lebih menyukai perabotan rumah tangga yang langka namun tidak mengurangi sisi estetikanya.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Kain Perca

Gambar Kerajinan Tangan Dari Kain Perca
Bagi anda yang belum tahu apa itu kain perca, adalah potongan-potongan kain bekas konveksi atau penjahit yang sudah tidak bisa digunakan lagi. Biasanya kain perca memiliki ukuran yang cukup kecil sehingga tidak bisa digunakan kembali. Kain perca yang biasanya dianggap sebagai limbah konveksi dapat disulap menjadi sesuatu yang memiliki nilai ekonomis seperti contoh yang ada pada gambar. Berbagai macam produk seperti dompet, bantal, boneka, sarung handphone, bros keset dan lain sebagainya, dapat diciptakan dengan bahan baku dari kain perca. Produk-produk ini sangat potensial di pasaran mengingat banyak orang  yang membutuhkannya.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas
Botol plastik bekas yang biasa dianggap sampah, jika berada di tangan orang kreatif maka akan menghasilkan sebuah karya yang memiliki nilai manfaat. Berbagi produk yang memiliki nilai jual dapat dibuat dari bahan baku botol plastik bekas dengan beberapa modifikasi. Bisnis kerajinan tangan ini sangat menguntungkan mengingat bahan baku yang digunakan harganya sangat murah sekali. Pemasarannya pun juga relatif mudah karena produk seperti ini masih sulit ditemui. Selain dapat menghasilkan uang, membuat kreasi dari botol bekas juga ikut membantu program penghijauan untuk mengurangi jumlah sampah plastik yang tidak dapat terurai.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Kaleng Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Kaleng Bekas
Kaleng bekas minuman ringan adalah sesuatu yang tidak berguna bagi banyak orang. Benda ini biasanya menjadi sampah yang menjengkelkan karena tidak bisa dibakar dan sulit terurai. Namun jika ditangani dengan ide kreatif, kaleng bekas ini dapat diubah menjadi karya seni yang memiliki nilai jual tinggi. Karya ini sangat cocok digunakan sebagai hiasan untuk memperindah ruangan. Perhatikan gambar-gambar berbagi macam miniatur kendaraan tersebut. Terlihat sangat unik dan indah sekali. Bisnis kerajinan tangan unik seperti ini sangat menjanjikan karena banyaknya bahan baku yang bisa didapat dengan harga sangat murah, sedangkan nilai jualnya sangat tinggi.

Bisnis Kerajinan Tangan Bunga Flanel

Gambar Kerajinan Tangan Bunga Flanel
Siapa sangka bunga yang cantik tersebut adalah bunga yang terbuat dari kreasi kain flanel. Memang wujudnya sangat mirip seperti bunga asli yang tengah mekar. Ide kreatif ini cukup banyak peminatnya mengingat diberbagai acara seperti wisuda, pernikahan, ulang tahun pernikahan, lamaran dan lain-lain selalu melibatkan bunga. Bunga adalah tanda kebahagiaan, oleh karena itu banyak orang menggunakannya sebagai simbol ungkapan suka cita dan cinta. Sudah banyak pelaku usaha yang sukses memasarkan produk kreasi bunga flanel dengan meraup banyak keuntungan. Pasar yang luas juga membuat bisnisini menjadi sangat potensial.

Baca Juga:
  1. Memulai Bisnis di Masa Tua? Ikuti Jejak Kolonel Sanders 
  2. Trik dan Strategi Dagang Supermarket Yang Harus Anda Ketahui 
  3. 20 Rahasia Bisnis Orang Cina Yang Selalu Sukses Dalam Berdagang

Bisnis Kerajinan Tangan Boneka Flanel

Gambar Kerajinan Tangan Boneka Flanel
Selain dapat dibuat buket bunga yang cantik, kain flanel juga dapat dibuat kreasi sebagai boneka dengan karakter yang bermacam-macam seperti seorang wisudawan, sepasang pengantin, sepasang kekasih, hewan, karun dan lain-lain. Bisnis kerajinan tangan unik dari kain flanel ini memiliki pasar yang bagus pada dengan jumlah penjualan yang tinggi. Momen tertentu seperti pernikahah, wisuda, maupun dijual secara umum adalah peluang yang bisa dimanfaatkan untuk memperoleh jumlah penjualan yang sangat tinggi. Saat ini, boneka flanel adalah salah satu produk kerajinan tangan yang banyak dicari sebagai souvenir.

Bisnis Kerajinan Tangan Gantungan Kunci

Gambar Kerajinan Tangan Gantungan Kunci
Membuat gantungan kunci adalah salah satu bisnis kerajinan tangan yang potensial karena banyak peminatnya. Apalagi jika gantungan kunci dibuat dengan penuh inovasi berbentuk karakter-karakter yang lucu dan kekinian. Bentuk-bentuk seperti ikon media sosial, hati, nama orang dan lain-lain adalah karakter yang cukup populer dimasyarakat. Dengan berbagai macam bentuk yang unik akan membuat siapa saja akan tertarik untuk membelinya. Gantungan kunci selalu menjadi souvenir yang banyak diburu oleh orang. Kesempatan ini dapat dimanfaatkan untuk meraup keuntungan lebih.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Kayu Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Kayu Bekas
Limbah potongan kayu yang selama ini hanya digunakan sebagai kayu bakar akan lebih bernilai dan laku dijual jika dipoles dengan kreatifitas. Tidak selamanya kayu yang sisa penebangan dan akarnya adalah benda yang tidak bisa dimanfaatkan. Dengan beberapa kreasi, limbah kayu tersebut dapat menjadi sebuah produk furniture yang memiliki nilai estetika. Bisnis kerajinan tangan unik dari limbah kayu memiliki potensi yang sangat tinggi. Harga jualnya pun juga lebih tinggi dibanding perabotan biasa. Ini dikarenakan kerajinan kayu bekas lebih estetik dan memiliki nilai seni serta pembuatannya yang lebih rumit dengan kreatifitas yang tinggi.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Besi Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Besi Bekas
Besi adalah sebuah logam yang selama ini dianggap sebelah mata, apalagi limbahnya yang sering diabaikan. Berbeda halnya jika limbah besi jatuh di tangan orang kreatif, rongsokan tersebut pasti akan disulap menjadi sebuah maha karya dalam bentuk miniatur. Kerumitan dan kemplektisitas pembuatannya membuat miniatur dari besi bekas dihargai dengan harga mahal. Dengan sedikit imajinasi, bagian demi bagian dirakit menjadi sebuah miniatur yang indah. Bisnis kerajinan ini dapat menghasilkan keuntungan yang besar karena bahan baku besi bekas harganya sangat murah.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Plastik Bekas Kemasan

Gambar Kerajinan Tangan Dari Plastik Bekas Kemasan
Plastik bekas kemasan adalah sampah yang bisa ditemukan dimana-mana. Namun dibalik bahayanya sampah plastik terhadap lingkungan, limbah ini dapat dimanfaatkan untuk membuat berbagai macam produk daur ulang seperti tas, dompet, keranjang, tikar dan lain sebagainya. Sampah-sampah plastik dapat diubah menjadi berbagai barang yang memiliki manfaat sehingga laku untuk dijual. Menjalankan bisnis kerajinan tangan unik dari plastik bekas dapat mendatangkan keuntungan yang tinggi bagi pelaku usaha karena modal dan bahan baku yang dibutuhkan relatif rendah. Sudah banyak pengrajin limbah kemasan plastik bekas yang dapat meraih kesuksesan.

Bisnis Kerajinan Tangan Dari Kardus Bekas

Gambar Kerajinan Tangan Dari Kardus Bekas

Bisnis kerajinan tangan unik yang menjanjikan yang terakhir adalah dengan menjual produk kerajinan tangan dari kardus bekas. Kardus adalah salah satu limbah yang banyak dijumpai. Dengan kretifitas yang dimiliki, kardus bekas dapat diubah menjadi barang yang lebih berguna dan bernilai estetik. Sebagai contoh adalah dibuat pigura, tempat pensil, kotak sepatu, rumah hewan peliharaan dan lain-lain. Dengan diberi polesan, kardus yang awalnya tidak bernilai, kini dapat dijual dan menghasilkan laba. Pemasaran kerajinan tangan unik ini cukup potensial mengingat masih sedikit pesaingnya.

12 Bisnis Kerajinan Tangan Unik Yang Menjanjikan